Sabtu, 01 Juli 2023
Pada perayaan Idul Adha, yang dilakukan adalah dengan ibadah Qurban sebagai bentuk ketaataan kepada Allah swt.Kurban dimulai setelah Idul Adha (10 Dzulhijjah) dan 3 hari setelahnya yakni tanggal 11, 12, dan 13 Dzulhijjah (Hari Tasyrik). Pada hari tersebut, umat Muslim yang mampu dianjurkan untuk menyembelih hewan kurban yang sesuai dengan syarat-syarat yang telah ditentukan. Hewan kurban yang umumnya dipilih adalah domba, sapi, atau kambing.
Memperingati hari raya Idul Adha 1444 Hijriyah, Warga Desa Mangkalawat melaksanakan kegiatan Penyembelihan Hewan Qurban pada hari Sabtu tanggal 01 Juli 2023 yang Bertempat di Halaman Rumah Gr. Fariz Nur Wahyu Rt. 003.
Kegiatan penyembelihan hewan qurban ini sangatlah bermakna. Kegiatan rutin tahunan ini dilakukan dalam rangka ungkapan rasa syukur dan berbagi kepada sesama umat serta senantiasa mendekatkan diri kepada Allah SWT.